Cara Memperkecil Ukuran Video Tanpa Merusak Kualitasnya

Cara Memperkecil Ukuran Video Tanpa Merusak Kualitasnya
Cara Memperkecil Ukuran Video Tanpa Merusak Kualitasnya - Ketemu lagi sama saya sob... kali ini saya akan share sebuah tutorial yang mungkin akan sangat di butuhkan disuatu hari nanti :) saya yakin sobat sudah tau sendiri tentang apa yang akan saya bagikan kali ini, ya kali ini saya akan share sebuah tutorial yang akan membuat ukuran video yang jumbo berubah jadi mini :D

Cara ini sering dipakai para Youtuber sebelum mereka melakukan upload ke channel youtubenya, karena dengan tutorial ini mereka tidak perlu menunggu terlalu lama untuk mempublish videonya ke youtube.

Dengan tutorial ini sobat dapat memperkecil ukuran video sobat sampai 90% tetapi nanti hasilnya juga tidak akan hancur. Tutorial cara memperkecil ukuran video ini saya dapat dari sebuah channel yang ada di youtube (dari youtube untuk youtube, haha).

Karena saya kira tutorial ini penting untuk disebarluaskan, jadi saya langsung kepikiran untuk membuat posting yang sedang sobat baca kali ini :) back to topick, cara ini membutuhkan beberapa alat tempur diantaranya :
  1. sebuah video (terserah mau berapa ukurannya videonya)
  2. software HandBrake LCI - download disini
  3. secangkir teh & roti :D
Ok, selanjutnya silahkan di ikuti langkah-langkahnya :

1. buka program HandBrake
2. klik pada tombol "Source" dan pilih "File"
Cara Memperkecil Ukuran Video Tanpa Merusak Kualitasnya
step 1 - klik biar lebih jelas
3. pilih video yang akan sobat gunakan sebagai kelinci percobaan :D
4. centang pada kotak yang bertulisan "Web optimized"
Cara Memperkecil Ukuran Video Tanpa Merusak Kualitasnya
step 4 - klik biar lebih jelas
5. klik "Browse" untuk menentukan tempat output videonya
6. klik "Start" untuk melakukan proses pengecilan size videonya
Cara Memperkecil Ukuran Video Tanpa Merusak Kualitasnya
step 6 - klik biar lebih jelas
7. tunggu sampai prosesnya selesai
Cara Memperkecil Ukuran Video Tanpa Merusak Kualitasnya
step 7 - klik biar lebih jelas
8. silahkan dilihat hasilnya jika sudah selesai :)

berikut ini screenshot milik saya, setelah melakukan tutorial diatas...
Cara Memperkecil Ukuran Video Tanpa Merusak Kualitasnya
sebelum
Cara Memperkecil Ukuran Video Tanpa Merusak Kualitasnya
sesudah
Gimana gan? mudah bukan Cara Memperkecil Ukuran Video Tanpa Merusak Kualitasnya? selamat mencoba dan semoga berhasil :D

Comments

Popular posts from this blog

3 Cara Menghemat Baterai Laptop Windows 8 dan Windows 7

Cara Mudah Modifikasi Widget Label Paling Keren Di Blogger